Salah satu wilayah Indonesia memiliki banyak tempat wisata yang terkenal seperti wisata alamnya di berbagai daerah, salah staunya Danau Toba, Sumatera Utara.

Danau Toba merupakan objek wisata yang cukup terkenal di seluruh Indonesia. Alasanya, mempunyai pesona yang tak perlu diragukan lagi keindahannya.

BACA JUGA : Rekomendasi Villa di Karimunjawa dengan View Laut Terbaik

Tak hanya bisa menikmati keindahan danaunya, kamu juga bisa berwisata di Pulau Samosir yang berada di tengah Danau Toba.

Berwisata kesini tidak hanya sekedar menikmati pemadangannya yang cantik, juga terkenal dengan kuliner yang enak dan beragam.

Tentu saja tidak lengkap berwisata disinijika tidak mencoba menginap villa di Danau Toba. Banyak sekali tempat penginapan cantik yang berada disini.

Berikut 3 villa pemandangan cantik di Danau Toba yang cocok untuk liburan bersama keluarga tercinta atau pasangan yang bisa kamu coba :

1. Lake Toba Villa Simarjarunjung

Penginapan yang satu ini berada di perbukitan Simarjarunjung yang terkenal. Dengan pemandangan terbaik di Danau Toba. Bisa terlihat di teras villa, danau yang cantik.

Fasilitasnya cukup lengkap seperti kamar yang nyaman, ac, wifi dan juga panorama alam yang cantik. Kisaran harganya sekitar sekitar 2–6 orang.

Dengan kisaran harga Rp1.000.000 – Rp1.800.000 per malam. Untuk lokasinya berada di Tiga Runggu, Kecamatan Purba, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.

2. Samosir Villa Resort

Tempat yang satu ini berada di tepi Danau Toba, yang memberikan pengalaman menginap dengan akses ke danau yang cantik.

Fasilitas yang tersedia seperti kolam renang, restoran dan juga taman serta wifi. Villa dengan kapasitas 2-4 orang ini permalamnya dihargai  Rp500.000 – Rp1.800.000 per malam.

Lokasinya berada di Jl. Lingkar Tuktuk, Kelurahan Tuktuk Siadong, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara.

3. Toba Retreat Mansion dan Villas

Kalau kamu suka liburan dengan suasana yang privat dan juga punya pelayanan dan fasilitas yang terbaik, kamu bisa memilih villa ini.

Lokasinya berada di Jalan Raya Tomok–Lontung, Kecamatan Simanindo, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara. Dekat sekali dengan akses kuliner.

Harga permalamnya berkisar Rp800.000 – Rp2.000.000 per malam, dengan kapasitas 2-4 orang.

Itu dia tiga rekomendasi villa yang ada di Danau Toba yang bisa kamu jadikan sebagai pilihan tempat menginap saat berlibur.